Apa kabar bro ? masih pada punya harapankan buat melewati
hari ini dan tak ketinggalan secangkir kopi supaya sedkit optimis dan ambisius
he…. Buat kali ini gau mau ngomongin tentang
ABS, bukan Asal Bapak Senang bro, tapi answer back system teknologi yang dikeluarkan
salah satu pabrikan berlogo sayap mengepak yang bermarkas di sunter, kelapa
gading Jakarta utara.
Answer back sistem,
yaitu alat buat menemukan posisi kendaraan anda ( saat di parkir ) dengan cara
menekan tombol ANSWER BACK pada remote dengan posisi kunci kontak off atau
lock, kemudian sepeda motor tersebut akan memberitahu posisinya dengan cara
mengedipkan lampu sein dan membunyikan buzzer.
Jadi bukan alarm anti
maling ya bro, buat para mas bro ataupun mba bro yang sering lupa parkir sepeda
motornya mall, alat ini sangat membantu sekali. Answer back system memakai gelombang
radio intensitas rendah, gelombang ini dapat mempengaruhi peralatan medis
seperti pacu jantung. Diremote answer back sistem ada dua lampu led, jika lampu
merah menyala berarti bunyi buzzer off / mati hanya lampu sen kanan kiri, depan
belakang yang menyala . Sementara saat remote ditekan kemudian lampu hijau menyala berarti buzzer bunyi dan lampu sen semua menyala.
Penyebab Answer Back System Tidak Berfungsi :
Saat posisi kunci kontak ON.
Saat kunci kontak off selama lebih dari 10 hari, perlu mengatur ulang answer back system cukup memutar kunci kontak ke posis On kemudian putar ulang ke posisi OFF.
Pada saat accu sepeda motor mulai lamah.
Jika battery yang terdapat dalam remote mulai lemah.
Cara Menyetel Tingkat Volume Buzzer Answer Back:
Pabrikan memberikan 3 pilihan tingkat volume bunyi buzzer
atau senyap, pastikan lampu led pada remote menyala hijau sebelum menyetel
tingkat volume buzzer.
1. Putar kunci kontak ke posisi Off
2. Ulangi langkah ini sebanyak 3 kali sebagai berikut :
Putar kunci kontak dari posisi OFF ke ON dan tekan tombol answer
back pada remote sebanyak 2 kali.
Lalu, putar kunci kontak dari posisi ON ke posisi OFF dalam
waktu kurang dari 5 detik.
3. Putar dan biarkan kunci kontak diposisi ON tekan tombol
Answer Back untuk memilih diantara 3 tingkat volume bunyi atau senyap.
4. Putar kunci kontak ke posisi OFF untuk mengakhiri
penyetelan tingkat volume bunyi buzzer. Untuk menyelesaikan pengaturan harus
melewati langkah 3 dalam waktu 60 detik.
Mengatur Pola Bunyi Buzzer Answer Back:
Pastikan lampu led hijau menyala, jika menyala merah pola
bunyi tak akan berhasil, untuk pola bunyi juga terdapat 3 pilihan. Berikut langkah
– langkanya :
1. Putar kunci kontak OFF.
2. Ulangi langkah ini sebanyak 3 kali sebagai berikut ;
1. Putar kunci kontak OFF.
2. Ulangi langkah ini sebanyak 3 kali sebagai berikut ;
Putar kunci kontak dari posisi OFF ke ON dan tekan tombol
Answer Back pada remote sebanyak 3 kali.
Lalu putar kunci kontak dari posisi ON ke posisi OFF dalam
waktu kurang dari lima detik.
3. Putar dan biarkan kunci kontak diposisi ON tekan tombol Answer back untuk memilih diantara pola bunyi buzzer.
4. Putar kunci kontak keposisi OFF untuk mengahiri penyetelan tingkat pola bunyi buzzer. Kemudian putar kunci kontak ON, tekan tombol answer back system memilihdi antara pola bunyidalam waktu kurang dari 1 menit.
3. Putar dan biarkan kunci kontak diposisi ON tekan tombol Answer back untuk memilih diantara pola bunyi buzzer.
4. Putar kunci kontak keposisi OFF untuk mengahiri penyetelan tingkat pola bunyi buzzer. Kemudian putar kunci kontak ON, tekan tombol answer back system memilihdi antara pola bunyidalam waktu kurang dari 1 menit.
Selain itu ada mode senyap sementara atau jalan pintas untuk
mematikan bunyi buzzer answer back system.
- Cara mengaktifkannya cukup tekan tombol answer back selama 2 detik, sampai lampu led di remote menyala merah.
- Non Aktif caranya sama yaitu tekan tombol answer back selama 2 detik, sampai lampu led diremoteberubah menjadi hijau.
Ok bro sekian dulunya untuk answer back system ,
ojo lali safety first , keep riding no arogan salam satu aspal…